Hari Lahir Bung Karno, Berikut 5 Jejak Soekarno Hatta di Kota Bandung

- Senin, 6 Juni 2022 | 21:55 WIB
Jejak Soekarno di Kota Bandung*/ (Humas Pemkot Bandung/)
Jejak Soekarno di Kota Bandung*/ (Humas Pemkot Bandung/)

KESATU.CO- Juni atau tepatnya tanggal 6 Juni merupakan kelahiran Bapak pendiri bangsa Indonesia yaitu, Soekarno.

Sudah jadi rahasia umum pula, Bandung adalah bagian terpenting dalam perjalanannya Soekarno selama hidupnya.

Tak tanggung-tanggung, ada satu perkataan Soekarno tentang Kota Bandung yang cukup menyentuh.

Baca Juga: Netizen Ramai Mengomentari Kostum Putri Jasmine yang Dipakai Fuji, Ada Apa?

“Hanya ke Bandung lah aku kembali kepada cintaku yang sesungguhnya”, demikian ungkapan Soekarno saat menyebut Bandung.

Kota Bandung bagi Bung Karno bukan sekadar menuntut ilmu,tetapi banyak hal yang terjadi di Bandung bagi hidup Bung Karno.

Sehingga Bung Karno banyak meninggalkan jejak di kota Bandung, berikut jejak Bung Karno di Bandung.

Baca Juga: BMKG, Waspada Potensi Hujan Lebat Disertai Kilat dan Angin Kencang di Malam hingga Dini Hari

1. Rumah Ibu Inggit
Rumah Inggit Garnasih adalah rumah yang berada di Jalan Ciateul No. 8, Bandung (sekarang Jalan Inggit Garnasih).

Rumah ini merupakan wujud penghormatan kepada seorang perempuan yang ikut merintis kemerdekaan Indonesia yaitu, Inggit Garnasih.

Seperti diketahui, Inggit adalah salah satu istri Presiden Soekarno. Saat itu, Soekarno muda saat itu hendak melanjutkan sekolahnya di Bandung.

Baca Juga: Ini yang Dibahas Ridwan Kamil dalam Rapat di Hari Pertama Bekerja Usai Dinas Luar Negeri dan Cuti Cari Anaknya

Ia kemudian bersekolah di Technische Hoogeschool atau Sekolah Teknik Tinggi yang kini jadi ITB. Setelah menikah dengan Inggit, keduanya tinggal di rumah ini.

Selanjutnya, rumah ini menjadi saksi perjuangan Soekarno untuk mencapai kemerdekaan Republik Indonesia sebelum ia dan Inggit Garnasih dibuang ke Flores dan Bengkulu.

Ia sering melakukan pertemuan dan diskusi dengan kawan-kawannya di rumah ini dan berhasil membentuk Partai Nasional Indonesia (PNI) pada 4 Juli 1927, Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 1928 dan sebagai ganti dari PNI terbentuklah Partindo pada 29 April 1931.

Halaman:

Editor: Fitri Rachmawati

Sumber: Humas Pemkot Bandung

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Twibbon Karang Taruna, Campanye Digital yang Seru

Selasa, 26 September 2023 | 08:02 WIB

Tips Membersihkan Kipas Angin Agar Makin Awet

Kamis, 6 Juli 2023 | 23:05 WIB
X