KESATU - Rumah tangga Artis Nikita Mirzani kembali menghadapi masalah, suami sirinya Antonio Dedola disebut-sebut telah melayangkan talak cerai.
Nikita Mirzani mendapat talak dari suaminya yang berasal dari Jerman Antonio Dedola, melalui pesan singkat WhatsApp.
Pesan talak via WhatsApp tersebut kemudian diunggah dalam akun Instagram @toni.dedola milik Antonio Dedola, pada 29 April 2023.
Baca Juga: Susi Pudjiastuti Santai Sambangi Anyer Kendarai Mobil Bak
Dalam talak tersebut Antonio Dedola menyampaikannya dalam bahasa Inggris, yang jika diterjemaahkan dalam bahasa Indonesia adalah sebagai berikut.
"Nama saya Antonio Dedola, dan saya menceraikan kamu Nikita Mirzani," tegas Antonio.
"Ini artinya kita tidak lagi menikah, dan kamu bisa memulai kehidupan baru," lanjutnya.
Baca Juga: Nikita Mirzani Lempar Gelas dan Setrikaan, Antonio Deodola Kabur
Sang bule asal Jerman tersebut juga mendoakan agar kelak Nikita Mirzani dapat menemukan kebahagiaan.
"Aku harap yang terbaik untuk kamu, dan berharap kamu menemukan kebahagiaan," doa Antonio.
Diketahui, Nikita Mirzani dan Antonio Dedola melangsungkan pernikahan secara agama atau siri pada 22 Januari 2023 lalu dengan tidak terekspos banyak publik.
Baca Juga: Virgoun Dirujak Netizen Usai Ngaku Tak Miliki Perasaan pada Istrinya
Kabar pernikahan siri tersebut baru disampaikan Nikita melalui akun Instagramnya @nikitamirzanimawardi_172, 29 April 2023.
"Jadi saya dan Toni (Antonio Dedola) sudah menikah sejak 22 Januari 2023," aku Nikita Mirzani.
Di umur rumah tangga Nikita Mirzani dengan Antonio Dedola yang baru menginjak 4 bulan, pasangan tersebut menjadi sorotan publik tanah air.***