UMKM di Kota Sukabumi Terus Menggeliat

- Jumat, 9 April 2021 | 07:34 WIB


KESATUCO. UMKM di wilayah Kecamatan Cikole terus menggeliat. Meskipun kondisi saat ini masih dalam pandemi covid 19. Bahkan beberapa produk UMKM telah masuk ke toserba.

"Ada sekitar 24 UMKM menjual hasil produksinya di toserba," ujar Camat Cikole Fitrya Kusnaningsih, Jumat (9/4/2021).

Menurutnya, keberadaan UMKM terus didorong untuk semakin maju. Sehingga, berbagai hal dilakukan untuk mencapai kemajuan tersebut.

"Kita bantu proses pemasaran ataupun urusan izin dan lainnya. Semuanya bekerjasama dengan dinas terkait," ucapnya.

Bahkan, di Kecamatan Cikole sendiri ada
Perpustakaan Cisarua. Perpustakaan tersebut membantu pelaku UMKM memasarkan produk melalui literasi.

"Warga yang baru mau membuka usahanya, bisa belajar tentang dunia usaha di Perpustakaan Cisarua. Mulai dari usaha apa yang cocok dan cara memasarkan produknya," ungkapnya

Menurutnya, ada sekitar 50 pelaku UMKM di Kecamatan Cikole. Mereka tersebar di beberapa wilayah kelurahan.

"Kami sendiri, saat ini sedang merekapitulasi pelaku UMKM. Hal itu untuk memetakan pelaku UMKM yang dalam kategori maju dan masih merintis. Sehingga memudahkan dalam bantuan pemasaran," pungkasnya.

Editor: Fajar Sidik Supriadi

Tags

Terkini

UMKM di Kota Sukabumi Terus Menggeliat

Jumat, 9 April 2021 | 07:34 WIB

Kisah Cinta Putri Kerajaan Dibalik Kue Batang Buruk

Minggu, 14 Februari 2021 | 13:44 WIB

Mengenal Odading 'Mang Oleh'

Kamis, 17 September 2020 | 09:36 WIB

Ngopi Ala Ningrat, Sambil Naik Bus Keliling Bandung

Kamis, 13 Agustus 2020 | 14:23 WIB
X